Wednesday, April 6, 2011

Manusia Dan Keindahan

A. PENGERTIAN KEINDAHAN

Secara garis besar keindahan itu dapat dipandang dari sisi manapun, keindahan mempunyai banyak arti yang sangat bersangkutpautan satu sama lain. Keindahan juga dapat mencakup beberapa aspek, seperti keindahan dari seni, keindahan alam, keindahan intelektual dan masih banyak lagi.
intinya keindahan itu adalah konsep abstrak yang tidak dapat dinikmati karena sesungguhnya keindahan itu tidak jelas, maka dari itu tak dapat dinikmati. Keindahan baru dapat diartikan jika dihubungkan dengan sesuatu, misalkan lukisan yang indah, maka dari itu keindahan itu sendiri mempunyai makna karena terdapat objek yang disebut indah karenanya.
Dan satu poin lagi bahwa keindahan lebih susah diartikan daripada sesuatu yang indah, dalam arti dasar katanya lebih sulit diartikan daripada gabungan dari kata keindahan tersebut.

B. PERKEMBANGAN KESENIAN

Perkembangan kesenian berkembang dengan majunya zaman dan juga dari kurun waktu ke waktu. Perkembangan kesenian ditandai dengan cara pemanggilan seni yang berbeda beda. Dari dulu hingga sekarang perkembangan kesenian mengalami terus kemajuan walaupun sewaktu ditengah terdapat perhentian atau dapat dibilang stuck ditempat.
Untuk aliran kesenian saja jelaskan sedikit di poin bawah ini.

C. ALIRAN ALIRAN KESENIAN

Aliran seni dari kurun waktu ke waktu, terdapat seni primitif, klasik, tradisional, modern dan juga kontemporer.
Untuk seni primitif; pastinya berkembang apda zaman prasejarah, dan dimana pembuatan seni tersebut masih terlalu kuno. Hal ini terpengaruh karena kebudayaannya mereka masing masing seperti tinggal di goa goa atau hidup yang nomaden.
Untuk seni klasik; yaitu seni yang dimana perkembangan kesenian tertentu mencapai puncak atau stuck dan merupakan standarisasi zaman sebelum dan sesudahnya.
Untuk seni tradisional; kesenian yang dihasilkan secara turun temurun dari nenek moyang tradisi yang mereka anuti, dan pastinya seni ini bersifat statis tak ada unsur kreatifitas baru.
Untuk seni modern; disni unsur kekreatifitasan seniman diuji, di zaman ini para seniman banyak menggunakan kreatifitasnya untuk memunculkan inovasi inovasi baru.
Untuk seni kontemporer; seni yang bersifat temporer sesuai dengan katalog dari zamannya yaitu seni kontemporer artinya temporer seperti body painting dan lain lain.

D. RENUNGAN

Renungan berkata dasar renung yang dimana mempunyai arti sebagai perilaku yang memikirkan sesuatu secara dalam dalam dengan berdiam diam. Sementara renungan ialah hasil dari renung, yang dimana hasil dar pemikiran yang dilakukan dengan cara tersebut. Biasa nya renungan dilakukan pada acara acara keagamaan formal "renungan malam" yang dimana membahas dosa dosa yang telah lalu dan merenungkannya.
Yang dimana saat suasana sesunyi tersebut tiba tiba ada salah satu atau kontestan acara tersebut yang menitihkan airmata, itu secara tidak langsung si kontestan tersebut telah merenung dengan sempurna sampai mengakibatkan ekspresi yang terlihat, jadi seperti itulah gambaran dari renungan.
Di dalam proses merenung untuk dapat menciptakan seni didapat 3 teori;
1. Teori Pengungkapan
2. Teori Metafisik
3. Teori Psikologi
Berlanjut dengan Keserasian sesuai dengan materi tugas, berasal dari kata serasi yang berdasar rasi, keserasian emmpunyai arti sebagai kecocokan, keserasian sama saja dengan keselarasan. Keserasian mengandung 4 unsur;
1.Perpaduan - Misal cara orang berpakaian dengan perpaduan warna yang aps menghasilkan keserasian.
2.Pertentangan - Misal dalam musik, pertentangan lagu nada tinggi dan rendah akan menimbulkan keserasian yang dalam.
3.Ukuran
4.Seimbang
Untuk ukuran dan keseimbangan seperti halnya perkantoran yang padat diiringin dengna taman kota yang luas akan menampilkan keserasian dan keseimbangan.

Read More..

Manusia Dan Cinta Kasih

A. PENGERTIAN CINTA KASIH


Cinta bisa dikatakan sebagai rasa suka atau rasa kasih. Kasih bisa dikatakan perasaan sayang atau cinta atau menaruh belas kasihan. Maka dari itu pengertian cinta kasih adalah perpaduan dari 2 unsur kata tersebut,
Yaitu perasaan suka atau sayang kepada seseorang yang dilengkapi dengan menaruh belas kasihan kepadanya. Jadi 2 kata tersebut saling melengkapi satu sama lain.

B. KASIH SAYANG


Kasih sayang bisa diartikan sebagai perasaan sayang, suka ataupun cinta terhadap seseorang. Kasih sayang juga sebagai kunci kebahagiaan manusia, yang dimana kasih sayang itu pertumbuhan dari cinta.
Misalkan alam pernikahan, sepasang manusia yang saling mengasihi dan mencintai akan menikah dan membentuk kebahagiaan mutlak.

C. KEMESRAAN


Sebenarnya kemesraan didasari oleh kata mesra, yang berarti perilaku yang menjadi perwujudan dari kasih yang besar atau dalam.
Banyak sekali orang orang tempo kini yang menganggap mesra itu sebagai prilaku yang menyimpang, tpai jika dilihat dari sisi kasihsayang, mesra itu adalah perasaan simpati antara satu sama lain. Yang dimana sesama manusia yang saling akrab akan menghasilkan simpati yang besar antara satu sama lain, itu disebut mesra.


D. PEMUJAAN

Pemujaan bisa disebut sebagai prilaku untuk berkomunikasi ritual bagi manusia pada Penciptanya. Kecintaan manusia terhadap Penciptanya mengakibatkan hubungan komunikasi ritual dengan pemujaan tersebut.
Manusia tidak bisa lepas dari sang Penciptanya sehingga pemujaan dikatakan inti, nilai dan makna yang sesungguhnya dari kehidupan manusia itu sendiri.

Read More..