Wednesday, April 6, 2011

Manusia Dan Cinta Kasih

A. PENGERTIAN CINTA KASIH


Cinta bisa dikatakan sebagai rasa suka atau rasa kasih. Kasih bisa dikatakan perasaan sayang atau cinta atau menaruh belas kasihan. Maka dari itu pengertian cinta kasih adalah perpaduan dari 2 unsur kata tersebut,
Yaitu perasaan suka atau sayang kepada seseorang yang dilengkapi dengan menaruh belas kasihan kepadanya. Jadi 2 kata tersebut saling melengkapi satu sama lain.

B. KASIH SAYANG


Kasih sayang bisa diartikan sebagai perasaan sayang, suka ataupun cinta terhadap seseorang. Kasih sayang juga sebagai kunci kebahagiaan manusia, yang dimana kasih sayang itu pertumbuhan dari cinta.
Misalkan alam pernikahan, sepasang manusia yang saling mengasihi dan mencintai akan menikah dan membentuk kebahagiaan mutlak.

C. KEMESRAAN


Sebenarnya kemesraan didasari oleh kata mesra, yang berarti perilaku yang menjadi perwujudan dari kasih yang besar atau dalam.
Banyak sekali orang orang tempo kini yang menganggap mesra itu sebagai prilaku yang menyimpang, tpai jika dilihat dari sisi kasihsayang, mesra itu adalah perasaan simpati antara satu sama lain. Yang dimana sesama manusia yang saling akrab akan menghasilkan simpati yang besar antara satu sama lain, itu disebut mesra.


D. PEMUJAAN

Pemujaan bisa disebut sebagai prilaku untuk berkomunikasi ritual bagi manusia pada Penciptanya. Kecintaan manusia terhadap Penciptanya mengakibatkan hubungan komunikasi ritual dengan pemujaan tersebut.
Manusia tidak bisa lepas dari sang Penciptanya sehingga pemujaan dikatakan inti, nilai dan makna yang sesungguhnya dari kehidupan manusia itu sendiri.

0 comments:

Post a Comment